Cara Mengatasi Jam yang Tidak Sinkron di Dualboot Windows dan Linux - Mas Fadli

Wednesday 11 December 2019

Cara Mengatasi Jam yang Tidak Sinkron di Dualboot Windows dan Linux

Jam tidak mau sinkron merupakan permasalahan umum ketika laptop kita di dualboot antara windows dan linux. Terkadang kita ada rasa greget jika melihat jam yang tidak mau sinkron secara otomatis terutama di OS windows.


Sebenarnya cara mengatasinya cukup simpel, hanya saja belum banyak tutorial yang membahasnya. Seperti apa caranya? Ikuti saja langkah-langkah dibawah ini.

Langkah-Langkah

1. Buka Regedit dengan kombinasi tombol Windows + R.


2. Jika sudah masuk ke direktori
HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\TimeZoneInformation



3. Kemudian Klik Kanan > New > DWORD (32-bit) Value pada lembar kerja sebelah kanan.


4. Beri nama RealTimeIsUniversal



5. Terakhir, klik dua kali di file baru tadi dan isi Value Data dengan angka 1.


Jika sudah selesai, restart laptop/PC kalian supaya konfigurasi tersebut dapat berjalan dengan semestinya.

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done
close