Cara Merubah Tampilan Hotspot Login di Mikrotik - Mas Fadli

Thursday, 25 July 2019

Cara Merubah Tampilan Hotspot Login di Mikrotik

Untuk kita yang sudah sering menggunakan mikrotik pastinya sudah tidak asing lagi dengan tampilan  defaul dari hotspot loginnya. Tampilan yang simpel dan terkesan membosankan. Nah, sebenarnya tampilan dari login page tersebut dapat dirubah sesuai dengan keinginan kita. 


Bagaimana caranya? Konsepnya, minimal kita mengerti dengan bahasa HTML. Untuk lebih mudahnya kalian dapat mendowload tema tampilan login mikrotik di internet. Kali ini mimin sediakan juga tampilan hotspot yang dapat kalian unduh secara gratis dan linknya sudah mimin sediakan di bawah ini.

Langkah-Langkah :

1. Pastikan hotspot kalian sudah berjalan dengan semestinya dan coba cek halaman loginnya. Dan Cek tampilan hotspot defaultnya seperti gambar dibawah ini.


2. Pastikan kalian sudah punya file tampilan hotspotnya. Jika belum silahkan download di link bawah ini.
Download Tampilan Hotspot Login Mikrotik

3. Jika sudah, masuk ke mikrotik menggunakan winbox.

4. Pilih menu File. Dan akan muncul file hotspot di paling atas.

5. Klik file hotspot kemudian hapus file tersebut.

6. Jika sudah kalian Drag and Drop file tampilan hotspot yang baru ke dalam menu file di winbox tersebut.

7. Proses transfer sedang berjalan.

8. Sekarang coba cek tampilan hotspot mikrotik yang baru. 


Gimana? simpel kan caranya. Semoga tutorial ini dapat bermanfaat untuk kalian. Jika ada kritik dan saran cantumkan di kolom komentar ya. Salam literasi.

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done
close