Microsoft, Intel dan Qualcomm Susul Google Putus Hubungan dengan Huawei - Mas Fadli

Tuesday 21 May 2019

Microsoft, Intel dan Qualcomm Susul Google Putus Hubungan dengan Huawei


Huawei kini sedang terkena masalah yang cukup besar karena perintah presiden Amerika Serikat, Donald Trump yang menyuruh perusahaan AS menghentikan kerja samanya dengan Huawei.

Setelah kemain Google telah mengkonfirmasi akan memutus dukungannya kepada Huawei dalam waktu dekat. Kini Microsoft, Intel, dan juga Qualcomm juga ikut memutus hubungannya dengan perusahaan asal China tersebut.


Sekedar Informasi, Ketiga perusahaan tersebut sangat berkontribusi bagi produk Laptop Huawei, sebab Laptop dari Huawei masih menggunakan prosesor dari Intel, Modem dari Qualcomm, dan juga sistem operasi dari Microsoft.

Dengan hilangnya hubungan tersebut, dapat menyebabkan laptop Huawei menjadi mati daya karena tidak diberikan dukungan sama sekali dari segi hardware maupun software.

Huawei sendiri dikabarkan sedang mengembangkan komponen dan juga sistem operasi mereka sendiri untuk menangkal masalah yang terjadi saat ini. Tampaknya mereka sudah memprediksi bahwa hal ini akan terjadi sejak jauh lama.

Source : IndoZone

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done
close