Firewall di host dan server | Desain Keamanan Jaringan - Mas Fadli

Tuesday 16 October 2018

Firewall di host dan server | Desain Keamanan Jaringan


1.    Pengertian Firewall
Firewall dapat didefinisikan sebagai sistem yang didesain khusus untuk mencegah akses mencurigakan masuk ke dalam jaringan pribadi. Firewall sendiri dapat berupa perangkat keras atau perangkat lunak, bisa juga terdiri dari kombinasi keduanya. Firewall (tembok penahan api) sendiri sebetulnya terinspirasi dari benda fisik bernama firewall yang dipasang di gedung-gedung untuk mencegah menjalarnya api dari sumbernya. (Aliya, 2017)
Karakteristik Firewall
Adapun ciri-ciri atau karakteristik firewall yaitu:
·         Firewall harus bisa lebih kuat dan kebal terhadap serangan eksternal/luar. Hal tersebut berarti sistem operasi komputer akan relatif lebih aman dan penggunaan sistemnya dapat dipercaya.
·         Hanya aktivitas yang dikenal atau terdaftar saja yang bisa melakukan hubungan. Dalam hal tersebut dilakukan dengan mensetting policy pada konfigurasi keamanan lokalnya.
·         Semua aktivitas yang berasal dari dalam ke luar harus melewati firewall terlebih dahulu. Hal tersebut dilakukan dengan membatasi maupun menblok setiap akses terhadap jaringan lokal, kecuali jika melewati firewall terlebih dahulu. (ADMIN, 2017)
Fungsi firewall
sebagai pengontrol, mengawasi arus paket data yang mengalir di jaringan. Fungsi Firewal mengatur, memfilter dan mengontrol lalu lintas data yang diizinkan untuk mengakses jaringan privat yang dilindungi, beberapa kriteria yang dilakukan fire-wall apakah memperbolehkan paket data lewati atau tidak, antara lain :
·         Alamat IP dari komputer sumber
·         Port TCP/UDP sumber dari sumber.
·         Alamat IP dari komputer tujuan.
·         Port TCP/UDP tujuan data pada komputer tujuan
·         Informasi dari header yang disimpan dalam paket data.
Fungsi Firewall melakukan autentifikasi terhadap akses kejaringan. Applikasi proxy Fire-wall mampu memeriksa lebih dari sekedar header dari paket data, kemampuan ini menuntutnya untuk mampu mendeteksi protokol aplikasi tertentu yang spesifikasi. (psycoid, 2014)
            Jenis-Jenis Firewall
·         Personal Firewall Firewall yang didesain untuk melindungi sebuah komputer yang terhubung ke jaringan dari akses yang tidak dikehendaki. Firewall jenis ini akhir-akhir ini berevolusi menjadi sebuah kumpulan program yang bertujuan untuk mengamankan komputer secara total, dengan ditambahkannya beberapa fitur pengaman tambahan semacam perangkat proteksi terhadap virus, anti-spyware, anti-spam, dan lainnya. Bahkan beberapa produk firewall lainnya dilengkapi dengan fungsi pendeteksian gangguan keamanan jaringan (Intrusion Detection System). Contoh dari firewall jenis ini adalah Microsoft Windows Firewall, Symantec Norton Personal Firewall, Kerio Personal Firewall
·         Network Firewall Firewall yang didesain untuk melindungi jaringan secara keseluruhan dari berbagai serangan. Umumnya dijumpai dalam dua bentuk, yakni sebuah perangkat terdedikasi atau sebagai sebuah perangkat lunak yang diinstalasikan dalam sebuah server. Contoh dari firewall ini adalah Microsoft Internet Security and Acceleration Server (ISA Server), Cisco PIX, Cisco ASA, IPTables dalam sistem operasi GNU/Linux, pf dalam keluarga sistem operasi Unix BSD, serta SunScreen dari Sun Microsystems, Inc. (B, 2016)


2.    Analisis dan Implementasi Firewall di Host

Analisis dan implementasi firewall pada host
è Personal firewall didesain untuk melindungi sebuah komputer yang terhubung ke jaringan dari akses yang tak dikehendaki.
è Implementasinya dengan memudahkan fitur pengaman tambhan semacam perangkat proteksi terhadap virus, anti-spyware, anti spam dan lainnya. Bahkan beberapa produk firewall lainnya dilengkapi dengan fungsi pendeteksian gangguan keamanan jaringan (IDS). (farichatul, 2015)

3.    Analisis dan Implementasi Firewall di Server
Analisis dan implementasi firewall di server
è Network firewall di desain untuk melindungi jaringan secara keseluruhan dari berbagai serangan. Umumnya dijumpai dalam dua bentuk, yaitu sebuah perangkat terdedikasi atau sebagai sebuah perangkat lunak yang diinstalasikan dalam sebuah server.
è Implementasinya dengan menggunakan Microsoft Internet Security dan Acceleration Server (ISA Server), Cisco Pix, Cisco Asa, IP Tables, dll. (farichatul, 2015)



DAFTAR PUSTAKA

ADMIN. (2017, September 20). Pengertian Firewall, Karakteristik, Fungsi, Manfaat, Jenis dan Cara Kerja Firewall Terlengkap. Retrieved from SEKOLAHPENDIDIKAN.COM: https://www.sekolahpendidikan.com/2017/09/pengertian-firewall-karakteristik.html
Aliya, N. (2017, Agustus 27). Pengertian Firewall Beserta Fungsi dan Cara Kerja Firewall pada Jaringan Komputer. Retrieved from NESABA MEDIA: https://www.nesabamedia.com/pengertian-firewall-dan-fungsi-firewall/
B, C. (2016, November 17). Firewall di host dan server. Retrieved from shinkun21: https://shinkun21.blogspot.com/2016/11/firewall-di-host-dan-server.html
farichatul, e. (2015, November 18). KEAMANAN JARINGAN. Retrieved from My Blog: http://elifarichatul266.blogspot.com/2015/11/keamanan-jaringan.html

psycoid. (2014, Oktober 20). FIREWALL :PENGERTIAN, FUNGSI, MANFAAT DAN CARA KERJA FIREWALL. Retrieved from SISWANDA PRATAMA: https://siswandapratama12tkj2.wordpress.com/2014/10/20/firewall-pengertian-fungsi-manfaat-dan-cara-kerja-firewall/

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done
close